Beautiful Sunset in Tanah Lot, Bali
Pura Tanah Lot Bali terletak di tepi pantai Tanah Lot dan
berdiri di atas sebuah batu karang laut yang kokoh dan kuat, disebelah baratnya
juga terdapat pura yang disebut Pura Batu Bolong yang juga memiliki pemandangan
yang tidak kalah indahnya. Pura Tanah Lot merupakan ikon
pariwisata pulau Bali. Selain itu salah satu obyek wisata terkenal di
pulau Bali yang wajib dikunjungi. Karena saking terkenalnya
tempat wisata di Bali ini, maka hampir setiap hari, objek wisata Tanah-Lot
selalu ramai dengan kunjungan wisatawan. Tempat wisata Tanah Lot Bali pada saat sunset atau
matahari terbenam adalah pemandangan yang terbaik dan sangat indah yang bisa
kita nikmati ketika mengunjungi salah satu tempat/objek wisata favorit yang
terkenal di Pulau Bali ini dan akan menjadikan liburan di Bali anda
tidak terlupakan dan penuh kesan. Tempat suci ini adalah salah satu dari Pura
Kahyangan Jagat, pura yang sangat sakral dan suci serta sangat dijaga kesucian
dan kelestariannya oleh masyarakat Pulau Dewata.
Tanah Lot berasal dari kata "Tanah" yang artinya tanah dan "Lot" (Lod) yang
artinya laut, karena letaknya di laut atau di pantai seperti mengambang ketika
air laut pasang maka dapat diartikan Tanah Lot berarti sebuah Tanah atau Pulau
yang terletak di laut, oleh karena itu orang-orang pun menyebutnya Tanah Lot. Tanah Lot adalah daerah tujuan wisata yang sangat terkenal di dunia, dan menjadi salah satu obyek wisata terbaik di pulau Bali serta salah satu tempat wisata favorit untuk menikmati keindahan sunset/matahari tenggelam di pulau dewata. Setiap hari objek wisata ini dikunjungi oleh ribuan wisatawan baik wisatawan domestik maupun wisatawan mancanegara.
Pura Tanah Lot berlokasi di Desa Beraban,
Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan, di pesisir selatan pulau Bali kurang lebih 25 kilometer dari Kota Denpasar.
Pura Tanah Lot terletak di atas batu karang laut besar menghadap ke samudra
Hindia. Tempat ibadah ini adalah sebuah pura Hindu yang dibangun untuk memuja
Tuhan dalam manifestasi-NYA sebagai Dewa Laut atau Dewa Baruna untuk
keselamatan dan kesejahteraan dunia serta keseimbangan antara laut dan bumi.
Banyak turis/wisatawan
bertanya jam berapa sunset di Tanah Lot? untuk bisa menikmati keindahan Pura
Tanah Lot dengan pemandangan sunset view yang keren, direkomendasikan
mengunjungi Tanah Lot pada senja atau sore hari dengan cuaca yang cerah, dari
sekitar jam 4 sore sampai jam 7 petang/malam adalah waktu yang terbaik untuk
mengunjungi Tanah Lot karena pada jam-jam itu dengan cuaca yang cerah kita bisa
menikmati keindahan sunset/matahari terbenam yang spektakular. Selain itu
pengunjung juga bisa berjalan-jalan dan berada dekat dengan batu karang dari
areal pura pada saat air laut surut, tetapi sangat berbahaya dan tidak
dianjurkan melakukan hal itu pada air laut pasang. Tempat wisata Tanah Lot juga
sangat cocok dijadikan sebagai liburan keluarga, dalam kawasan ini juga
terdapat fasilitas yang memadai seperti hotel, restoran, sunset teras, Tanah
Lot cultural park, toko suvenir, tempat parkir yang luas, fasilitas emergensi,
fasilitas keamanan sekuriti (security), toilet, tempat bersantai dan juga pusat
informasi.
Sumber:
Komentar
Posting Komentar